Main Tiga Gim, Fajar/Rian Lolos 16 Besar Indonesia Masters 2023
25 January 2023 00:47
SHARE NOW
Turnamen bulu tangkis Indonesia Masters 2023 telah telah dimulai. Sejumlah nama pebulutangkis top dunia dan tanah air pun berlaga pada babak kualifikasi dan 32 besar pada hari pertama ini, Selasa (24/1/2023).
Laga Fajar/Rian berhadapan dengan Pramudya/Yeremia berjalan hingga rubber game dan baru rampung setelah memasuki menit ke-48. Hasilnya, Fajar/Rian sukses memenangi pertandingan dengan skor 18-21, 21-14, dan 21-10. Berkat kemenangan itu, Fajar/Rian berhak melanjutkan perjuangan ke babak kedua atau 16 besar Indonesia Masters 2023.
Sementara itu, ganda putra Kevin Sanjaya Sukamuljo/Marcus Fernaldi Gideon bermain tanpa kendala berat untuk mengalahkan pasangan Kang Min Hyuk/Seo Seung Jae pada babak pertama. Pada pertandingan yang berlangsung di Istora Senayan, Jakarta itu, pasangan berjuluk Minions tersebut menundukkan pasangan Korea Selatan dengan dua gim langsung 21-17, 21-12.
Ganda putra Indonesia Ahsan/Hendra menghadapi perlawanan sengit dari Akira Koga/Taichi Saito. Pasangan berjuluk The Daddies ini hampir kalah dua gim langsung. Namun, penampilan spartan keduanya menghasilkan kemenangan manis dengan skor 17-21, 21-19, 21-10.
Untuk tunggal putra, Christian Adinata berhasil menang atas Mark Caljouw usai bermain tiga gim dengan skor 20-22, 21-14, dan 21-17.